Proyek ini merupakan bagian dari UI/UX Training Program yang diadakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan Skilvul dan Pasarpolis sebagai Challenge Partner. Saya tidak bekerja atau diikat dalam kontrak professional oleh Pasarpolis.

Latar Belakang

pasarpolis.png

Perkembangan teknologi ke arah serba digital saat ini semakin pesat. pada era digital seperti ini, manusia secara umum memiliki gaya hidup baru yang tidak bisa lepas dari perangkat teknologi. dengan adanya teknologi dapat mempermudah pekerjaan manusia.

Pasarpolis hadir membantu masyarakat dalam menggunakan asuransi. Dengan adanya pasarpolis pengguna tidak perlu repot-repot datang ke kantor asuransi cukup mengunakan perangkat digital saja.

Pasarpolis merupakan sebuah perusahaan teknologi asal Indonesia yang bergerak di bidang asuransi online. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2015.

Peran Dalam Tim

Sebagai UI/UX Designer yang berkolaborasi dengan anggota lain, yaitu mas prayogatama. Dalam tim ini, tanggung jawab saya adalah:

Design Process

Design Thinking adalah proses berulang dimana kita berusaha memahami pengguna, menantang asumsi, dan mendefinisikan kembali masalah dalam upaya mengidentifikasi strategi dan solusi alternatif yang mungkin tidak langsung terlihat dengan tingkat awal pemahaman kita.

Dalam kasus ini kami memilih menggunakan Design Thinking sebagai pendekatan design process yang kami lakukan. Karena Design thinking adalah metode yang wajib dilakukan dalam ui/ux design. hal ini bertujuan agar kita dapat mendesain ui/ux sesuai dengan keinginan user.

1 — Empathize

Discussion-bro.png

Tahap Empathize yaitu tahap awal dalam design process yakni melakukan research.

Disini Saya melakukan research untuk pengembangan dari website pasarpolis. dengan usability test, membandingkan website pasarpolis dengan website asuransi lainnya, artikel tentang asuransi, dan wawancara dengan pengguna asuransi.

2 — Define

Setelah melakukan research, tahapan selanjutnya adalah synthesis data. Kami melakukan analisis terhadap data yang ditemukan pada proses research. Dari data tersebut kami dapat mengetahui bagaimana sebenarnya perilaku seorang user saat menggunakan produk, kesulitannya, dan apa yang sebenarnya mereka rasakan saat berinteraksi dengan sebuah produk. Data itulah yang akan menjadi acuan kami dalam melakukan desain kedepannya.

Ditahap ini kami melakukan diskusi tentang permasalahan yang dialami user dengan cara mengumpulkan pendapat dari anggota kelompok lalu dipilih permasalahan utama yang akan kami pioritaskan untuk kami buat solusinya. berikut permasalahan utama dalam pasarpolis:

Berikut proses Define yang kami lakukan:

K3 - Design Thinking_ Define & Ideate-min.jpg

Dalam paint points kami mengumpulkan permasalah yang dimiliki didalam pasarpolis

K3 - Design Thinking_ Define & Ideate (1)-min.jpg

Selanjutnya ditahap how might we, masalah yang sudah kami tuangkan di pain points kami kembangkan lagi dengan mulai mencari jalan keluar dari permasalahan tersebut,